Saat Anda membaca website marketplace property, pasti pernah geleng geleng dengan harga yang ditawarkan beberapa property, over price level dewa, bingung apa benar ada yang mau beli di harga segitu.
Beberapa Agent yang mendapat listing dengan harga selangit saat ditanya alasan penetapan harga setinggi itu memberikan jawaban : pemilik harus bagi waris, ada hutang yang harus di lunasi, biaya interior tinggi, dan aneka KATA PEMILIK lainnya.
Hey bung, Anda mau baru kenal langsung disuruh tanggung masalah orang lain..? Nggak kan..? Ya, karena itu, masalah pemilik bukan masalah pembeli.
Apapun kata si pemilik, sebagai property agent kita hanya mengukur harga jual / sewa berdasarkan nilai pasar riil. Pemilik boleh punya alasan apapun, agent boleh bantu dengar semua curhatan-nya, tapi soal percaya dan menjadikan penjelasan pemilik sebagai dasar penetapan harga adalah sebuah kesalahan.
Biarkan masalah pemilik tetap menjadi masalah pemilik, dan pembeli tetap mendapatkan harga pasar yang benar, itu hak nya.
=====
by : Wandi